20 June 2011

Cara Melindungi Data Pribadi dengan USB Safeguard Ketika USB Flashdisk Anda Hilang

Flashdisk..semakin hari kapasitasnya semakin besar dan ukurannya semakin kecil. Tidak jarang data – data penting dan data – data pribadi kita simpan di flashdisk tersebut. Beberapa orang menyimpan data kantor yang sangat penting dan rahasia, beberapa yang lain kadang menyimpan data – data pribadi seperti foto bersama pacar dsb (seperti yang biasa saya lakukan )
Memang USB flashdisk sangat simple dan portable, tapi tahukan anda karena ukurannya yang sangat kecil..meningkatkan peluang hilangnya flashdisk tersebut. Flashdisk saya sendiripun sudah tak terhitung berapa kali hilang. Dan tahukan anda bagaimana nasih data – data pribadi dan rahasia anda saat flashdisk tersebut ditemukan oleh orang yang tidak bertanggung jawab??
Lindungi data yang ada di USB flashdisk anda sebelum terlambat. Jangan sampai saat flashdisk anda hilang dan ditemukan oleh si tangan jail..foto pribadi anda bertebaran di internet atau data penting anda dicuri dan dilihat oleh yang tidak berhak.


Untuk melindungi usb flashdisk anda, anda bisa menggunakan software gratis ini, Free USB Safeguards.
Free USB Safeguards akan melindungi data – data pribadi dan rahasia anda di USB flashdisk anda secara GRATIS !! USB Safeguards mampu mengenkripsi data – data di USB Flashdisk anda sehingga jika hal yang buruk terjadi pada flashdisk anda seperti hilang atau dicuri..anda tidak perlu khawatir lagi akan keamanan data – data anda.
USB Safeguards merupakan aplikasi keamanan portable untuk pengguna windows. Software ini tidak perlu diinstall. Untuk mengenkripsi dan melindungi data – data di USB flashdisk anda, anda cukup mendownload dan menyimpan aplikasi ini.
Anda bahkan bisa menyimpan dan menjalankannya dari USB Flashdisk anda secara langsung. Anda bisa mengenkripsi seluruh USB flashdisk anda atau hanya memilih folder – folder tertentu. Terdapat fitur drag n drop untuk memudahkan anda memasukkan file penting anda ke dalam folder enkripsi. Anda juga bisa mengatur jika seseorang mencoba mengakses file penting anda dan gagal, maka anda bisa mengatur apakah file penting tersebut otomatis dihapus atau dibiarkan saja.
Bahkan ketika anda membuka flashdisk anda di warnet, maka ada fitur virtual keyboard yang akan melindungi anda dari serangan keylogger.
Silahkan download USB Safeguards secara gratis disini.

sumber : www.pusatgratis.com

Cara Menganalisa Tanda Kerusakan Laptop atau Notebook

Dengan semakin murahnya harga notebook membuat komputer dekstop semakin tersingkirkan. Tetapi tentu saja dengan semakin banyak jumlahnya, semakin banyak pula pemilik notebook yang komputer jinjingnya mengalami kerusakan. Jenis kerusakannyapun beragam, ada yang mudah diatasi, ada pula yang harus sampai ke service center untuk memperbaiki notebook mereka. Dengan bisa memahami dan mengetahui ciri-ciri kerusakan notebook atau laptop bisa dijadikan panduan awal dan memperbaikinya. Ok, langsung saja, sobatpc.com kali ini akan sharing mengenai ciri-ciri kerusakan notebook atau laptop yang paling seting terjadi dan langkah awal yang bisa dilakukan untuk mengatasi kerusakan tersebut.
Biasanya ada beberapa ciri-ciri kerusakan laptop / notebook yang dapat kita jumpai sebagai tahapan awal servis laptop / notebook, yaitu antara lain :
Ciri Kerusakan LCD Laptop / Notebook :
Layar tidak tampil gambar, menyala tapi keluar garis-garis vertikal, tampak blok hitam, dan gambar tidak simetris / acak.
Solusi : coba cek dulu konektor ataupun soket-soket yg berhubungan dengan monitor.
Ciri Kerusakan Keyboard Laptop / Notebook :
Beberapa tuts tidak berfungsi, keluar bunyi beep panjang pada saat laptop dinyalakan, cursor berjalan tidak stabil / bergerak sendiri.
Kerusakan yang lebih parah : biasanya konslet dan ini menyebabkan Laptop / Notebook setelah booting, restart-restart terus.
Ciri Kerusakan Memory Laptop / Notebook :
Pada saat dihidupkan tidak tampak tampilan sama sekali, blue screen pada saat mulai loading Operating System. Bisa juga keluar suara beep berulang-ulang.
Ciri Kerusakan Motherboard / IC regulator Laptop / Notebook :
Dihidupkan agak sulit, batere tidak mau discharge, Mati Total. Indikator charger nyala, setelah dicarge lampu indikator pada charger mati (konslet). Jadi terjadi arus balik pada powernya. Kerusakan ini sering terjadi.
Ciri Kerusakan Charger Laptop / Notebook :
Batere tidak mau di charge, tidak ada indikator masuk power, laptop di charge posisi hidup malah kemudian mati. Layar bergetar tidak stabil.
Ciri Kerusakan DVD / CD room Laptop / Notebook :
Tidak mau membaca CD, indikator CD off.
Ciri Kerusakan Hardisk Laptop / Notebook :
Loading data / System lambat, berbunyi tidak normal, tidak bisa masuk windows, belum sampai login windows sudah restart sendiri.
Ciri Kerusakan Chipset / VGA Laptop / Notebook :
Layar tidak tampil, kalaupun tampil tidak mau akses ke Bios. Ada terdengar suara beep secara beraturan.
Penjelasan di atas merupakan cirri-ciri kerusakan yang sering terjadi pada laptop / notebook secara hardware.
Sedangkan ciri-ciri kerusakan laptop / notebook secara software antara lain :
  1. Tidak mau booting ke OS
  2. Pada Loading awal desktop banyak informasi error
  3. Proses Loading sangat Lambat
  4. Tidak bisa membuka Aplikasi
  5. Flasdisk Tidak bisa di baca
  6. Folder Option pada Explorer Tidak bisa di buka
  7. File regedit tidak bisa di eksekusi
Demikian ciri-ciri kerusakan laptop / notebook, dan sebenarnya ini juga berlaku untuk PC biasa atau komputer desktop biasa.